Sabtu, 21 Desember 2013

Simply Beautiful of "Mas Kawin - Seserahan"

Hello Bride/Groom to be! How are you? Gak terasa jika melihat countdown timer daisypath, there's 6 days later until our wedding day! Hihiii.. feel so excited but worry also :p

Ok, lupakan itu sejenak dan sekarang kami ingin sharing tentang menghias mas kawin dan seserahan! Untuk hias menghias mas kawin dan seserahan semuanya kami percayakan kepada teman Tikta yang bernama Septa. Kalo untuk soal hias menghias dan dekor mendekor sudah terjamin deh hasil nya dia pasti ok, dan berhubung she's one of Tikta's bestfriend, she also know our simple taste! Dan benar saja, begitu kami melihat hasilnya, kami suka dan puas bangeeet..

Selain itu, untuk menghias seserahan ini kami mengeluarkan budget yang amat sangat ekonomis sekalii. Ya, berhubung Tikta dan Septa bersahabat, maka Septa tidak mengambil keuntungan apapun dan kami hanya mengeluarkan uang untuk modal beli peralatannya saja. Hihihiii.. Thank you so much, dear! We owe you once! :*

Here's some of the pic :
 Mas Kawin - Emas
 Mas Kawin - Peralatan Sholat
 Seserahan - Make Up
 Seserahan - Body Treatment
 Seserahan - Peralatan Kantor
 Seserahan - Perlengkapan Pesta
 Seserahan - Pakaian Dalam

Oh ya, Septa juga menghias souvenir untuk siraman Tikta. Ini dia penampakannya :


Nah, buat bride/groom to be yang mau menghias seserahan dengan low budget, feel free to ask Septa's contact to us yaa! ;)

See you!

Jumat, 13 Desember 2013

Reception Book: Traditional Java by Susan Product

Waahh.. sudah lama sekali tidak menulis blog lagi sejak postingan terakhir. Maafkan kami yang sudah mulai sibuk mengurus ini-itu sampai ke printilan-printilan nya yang memusingkan. How's our life? Streeess.. hahahaa.. tapi kami coba menikmatinya karena kalo gak kayak gini, nanti-nanti gak ada ceritanya kan? ;)

Jadi kali ini kami mau membahas mengenai buku tamu yang akan digunakan ketika resepsi pernikahan kami. Sebenernya untuk buku tamu ini sempet kelupaan untuk dipersiapkan karena masih sibuk mengurus ini-itu. Akhirnya begitu sadar, barulah kami sibuk browsing-browsing dan searching-searching di Gramedia.

Jujur, karena tema pernikahan kami itu adalah jawa tradisional, jadi kami juga menginginkan buku tamu yang bertemakan jawa. Untuk hasil browsing internet, kami tidak banyak menemukan pilihan-pilihan yang unik dan elegan. Kebanyakan standar batik, yang buat kami masih kurang 'sreg'. Ada juga pilihan-pilihan yang cukup unik dan lucu-lucu tetapi tidak bertemakan jawa tradisional. Sebenernya kalau dipikir-pikir tidak begitu berpengaruh sih ya model buku tamu itu seperti apa, toh saat digunakan pun covernya tidak terlihat. Tapi buat kami rasanya kepuasan tersendiri saja kalo mendapatkan yang tradisional namun tetap elegan.

Akhirnya Tikta coba survey ke Gramedia Mal Metropolitan. Sebenarnya bukan survey khusus sih, orang sekalian lewat kalau pulang kantor. Hihihi.. Nah, di Gramedia sendiri ada bermacam-macam buku tamu dari berbagai model hingga harga yang juga berbeda-beda. Ternyata eh ternyata di Gramedia ini ada model buku tamu yang bertemakan jawa tradisional! Gambarnya tradisional dan tetap elegan. Sukaaa! Hahaha..

Ya cuma sih memang, jika dilihat dari harganya lumayan juga ya jika dibandingkan model-model lain dan hasil browsing sebelumnya. Tapi berhubung sudah suka banget, diputuskanlah untuk membelinya. Biarlah agak mahal sedikit tapi puas. Orang nikah sekali seumur hidup ini yaa.. Amiin (cari pembenaran :p)

Nah, ini dia sedikit penampakan buku tamu nya :



 



Cukup tradisional kan? ;)

See you on the next post, Bride/Groom to be!